Selamat atas suksesnya acara Bunkasai MGMP
Omedetou gozaimasu...
Pada hari Minggu tanggal 2 Maret 2008 telah dilaksanakan Festival Kebudayaan Jepang Ke-IV tinggkat SMU dan SMK se-Sumatera Barat di SMUN 10 Padang. Ketua MGMP Sumatera Barat Sofyan S.Pd., menilai bahwa festival kali ini lebih sukses dari tahun-tahun sebelumnya. Hal ini dilihat dari jumlah peserta dan kegiantan yang semakin meningkat. Dikatakannya juga bahwa pemenang atau Juara 1 Speech Contest akan mewakili
Sumatera Barat dalam perlombaan tingkat nasional di Jakarta. Sedangkan, menurut ketua pelaksana Nanda S.S., pada tahun ini ada penambahan acara perlombaan Cerdas-cermat keJepangan yang sudah lama direncanakan yang diikuti oleh
32 grup. Nanda juga menyebutkan untuk kali ini alhamdulillah panitia mendapat
bantuan dari The Japan Foundation dan Minang Kikin Padang. Turut hadir pada
kesempatan tersebut ketua Minang Kikin, Bapak Dr. Ir. Azwar Rasyidin, M.Sc. Ketua ASBPJI Sumatra Barat, Drs. Anwar Nasihin, N.Hum. , juga hadir kepala Diknas Kota Padang, serta Kepala sekolah SMUN 10 Padang.
Nama-nama pemenangnya adalah:
1. Speech Contest
Juara 1: Bismila Fauzana (SMUN 1 Padang Panjang). Judul: Omiyage
Juara 2: Geza Scortionda (SMUN 5 Padang). Judul: Keitai Denwa
Juara 3: Anee Gozali (SMU Don Bosco Padang). Judul: Tomodachi
Juara Harapan: Ikhtiar Marta Kurnia (SMA 1 Bukittinggi). Mirai
2. Cerdas Cermat
Juara 1: SMUN 1 Padang
Juara 2: SMU Don Bosco Padang
Juara 3: SMUN 5 Bukittinggi
3. Kana Contest
Juara 1 : Turangga Bayu (SMU Kartika 1/5 Padang.
Juara 2: Dina Fitri Fauzia (SMUN 1 Padang)
Juara 3: Liganda E. Mahata (SMUN 1 Padang)
Juara Harapan: Fajlu Anshari (SMU Kartika 1/4 Padang)
4. Japanese Anime Contest
Juara 1: Ari Pratama Putra (SMUN 4 Padang)
Juara 2: Nanda Setiawan (SMA Semen Padang)
Juara 3: Nessya Fitri Yana (SMAN 10 Padang)
Sumber: ASPBJI Sumbar (3308)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar